Selasa, 23 Februari 2010

42. Wasiat Allah SWT. Kepada Rasulullah saw.

Dari Nabi saw. setelah kembali dari langit :
”Pada waktu malam aku diisrakkan sampai ke langit,
Allah SWT. telah memberikan lima wasiat dari langit :

Jangan gantungkan hatimu kepada dunia,
Karena Aku tidak menjadikan untukmu dunia.

Jadikan cintamu kepada-Ku,
Karena tempat kembali adalah kepada-Ku.

Bersungguh-sungguhlah engkau mencari Sorga,
Sesungguhnya tak ada yang lebih baik daripada Sorga.

Putuskan harapan dari makhluk,
Karena sedikit pun tidak ada kuasa di tangan makhluk.

Rajinlah mengerjakan sholat Tahajjud,
Karena pertolongan itu beserta di dalam sholat Tahajjud.”

Demikianlah pesan Allah kepada Rasulullah,
Sebagai utusan Allah.

Pesan itu bukan saja untuk Rasul-Nya,
Tetapi juga untuk semua hamba dan Rasul-Nya.

H.M. Ma‘shum Hasibuan, B.A.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar